Kamis, 06 September 2018

~ From HIMEPA for OTADAMA ~

#SalamHimepa

Magelang, Selasa (21//08) Pengenalan program studi Ekonomi Pembangunan merupakan bagian dari acara Otadama Fakultas Ekonomi Universitas Tidar 2018. Pengenalan program studi Ekonomi Pembangunan dilaksanakan di lantai dasar Gedung Kuliah Fakultas Ekonomi kampus Universitas Tidar yang bertujuan untuk mengenalkan secara mendalam tentang jurusan Ekonomi Pembangunan yang ada di kampus Tidar ini.

Antusiasme mahasiswa yang mengikuti Otadama tersebut sangat tinggi, terhitung 112 mahasiswa baru mengenakan slayer dan pin yang dibeli di sekre Himepa. Selain menggunakan slayer dan pin, setiap mahasiswa baru diharuskan membawa sebuah kado seharga antara Rp5.000 - Rp10.000 yang dibungkus dengan kertas koran. Kado tersebut akan ditukarkan secara acak kepada seluruh peserta dan panitia, sehingga dapat lebih memudahkan untuk saling mengenal satu sama lain.

Setelah cuap-cuap singkat dari panitian, mahasiswa baru kemudian disajikan dengan materi tentang “Program Studi Ekonomi Pembangunan” yang dibawakan oleh Ketua Jurusan kita, Drs. Whinarko J. P, M.Si dan materi kedua tentang “Etika Mahasiswa” oleh seorang dosen muda, Gentur Jalunggono, S.E., M.Si.  ➠


Otadama jurusan diakhiri dengan game dan seruan-seruan lantang semboyan Himepa oleh seluruh Tidar Muda Ekonomi Pembangunan.

     Krida Nitisara 2018
     Bersatu Beraksi
     Bersama Melayani
     #BersatuBersamaHimepaUntidar